Bung Karno Diasingkan ke Ende

FLores, atau disebut Pulau Bunga adalah daerah antah-berantah saat Bung Karno dibuang di sana, 1934 – 1938. Sebagai seorang interniran, tidak ada yang tahu ihwal berapa lama ia dibuang, apakah akan menemui ajal di sana atau bisa bertahan hidup….

Toh, Bung Karno tetap berusaha hidup dengan caranya. Ia berkawan dengan rakyat jelata. Ia membuat kelompok tonil (sandiwara) bernama Kelimutu. Ia juga sering melancong sekadar melepas himpitan sehari-hari sebagai seorang buangan, yang hidupnya dalam pengawasan polisi Belanda.

Sekadar Brosur di Rumah Ende

brosur endeKalau saja Ende sedekat Yogyakarta. Kalau saja Ende ada di Jawa, niscaya saya pasti mengunjunginya secara reguler. Berada di rumah pengasingan Bung Karno di Jalan Perwira, Ende, Flores, serasa berkunjung ke rumah orangtua, ke rumah guru, ke rumah sahabat sekaligus. Entahlah, aura apa yang ada di sana.

Berdiam di ruang depan, berada di ruang tamu, bahkan duduk-duduk di serambi belakang saja, rasanya ingin menghentikan detak-detik jarum jam. Bayangkan saja. Ketika berada di ruang depan, mengamati satu per satu koleksi peninggalan yang tersusun rapi di meja kaca, imaji langsung melayang ke suasana tahun 1934 – 1938. Terbayang juga suasana pengajian dua kali dalam seminggu di ruang itu. Bung Karno mendidik puluhan rakyat jelata dengan dogma-dogma Islam modern.

Berada di ruang tamu, sekaligus ruang kerja Bung Karno, terbayang jam-jam yang berlalu, saat Bung Karno dengan tekun menulis surat-surat Islam kepada T.A. Hassan. Terbayang saat-saat Bung Karno dengan serius menulis naskah-naskah tonil bagi klub tonil Kelimutu yang dibentuknya.

Di ruang tidur Bung Karno, selain tempat tidur, masih tersisa lemari kayu yang sudah lapuk, gantungan baju, dan sejumlah lukisan tua. Hmm… di kamar ini, Bung Karno menatap langit-langit kamar dengan sejuta gundah. Gundah akan masa depan perjuangan mencapai kemerdekaan yang dengan gigih ia kobarkan di Bandung. Gundah akan kepastian masa depan hidup dan kehidupannya. Masa depan bangsanya. Di kamar itu pula, Inggit dengan setia dan sabar memberinya dorongan semangat dengan elusan mesra seorang istri yang begitu setia dan mencintainya.

Berhadap-hadapan dengan kamar Bung Karno adalah kamar tempat tidur ibu mertua (Ibu Amsi) dan anak angkatnya, Ratna Djuami (Omi). Sungguh kamar yang mengguratkan kedukaan yang dalam. Di kamar itu, Bung Karno selama empat hari menunggui sakitnya Ibu Amsi. Menjaga ibu Amsi yang tak kunjung siuman. Bahkan meratapinya dengan tangis sejadi-jadinya demi akhirnya mengetahui ibu mertua terkasih, wafat di pangkuannya karena serangan malaria.

Tengoklah di bagian belakang. Ada sebuah ruang berukuran sekitar 2,4 x 3,5 meter, tempat yang awalnya digunakan Bung Karno untuk sholat dan berdzikir. Ruang yang pada lantainya masih tertinggal bekas telapak tangan dan kening ketika bersujud. Ketika Bung Karno membangun sebuha mushola kecil di belakang rumah, terpisah dari bangunan utama rumah, ruang itu digunakan Inggit untuk menjahit. Hmm, sungguh ruang kecil lagi sederhana yang menyimpan berjuta kenangan suram, dalam hari-hari hidup di pengasingan.

Pada bagian lain di belakang rumah, berderet sebuah ruang yang biasa dipakai istirahat para pembantu, kemudian dapur, dan kamar mandi, serta sumur tua yang airnya begitu segar diminum, meski tidak dimasak. Di area ini pula, Karmini, Encom, Riwu, Bertha dan sejumlah pembantu lain menjadi saksi atas hidup dan kehidupan Bung Karno dan keluarganya.

Suatu saat, ketika saya mengunjungi situs itu tengah malam, saya minta Safrudin atau yang akrab disapa Udin, penjaga situs, untuk mematikan semua lampu. Spontan rumah menjadi gelap. Bagian luar, cukup tersinari oleh lampu-lampu neon dari rumah-rumah tetangga. Menatap rumah dalam keadaan gelap, kemudian melayangkan pandangan ke langit… langit berawan. Selang beberapa saat, awan-awan itu bergerak menyingkir, lalu tampaklah berjuta bintang beradu terang dengan rembulan separuh bulatan.

Bagaimana hati saya tidak tertinggal di sana, demi melihat dan merasakan itu semua? Benar-benar sepanggal waktu, yang begitu berharga. Menyesal sekali, ketika tiga minggu berlalu, dan saya harus kembali ke Jakarta, seperti ada keengganan untuk beranjak dari rumah pengasingan itu.

Spontan terpikir, bagaimana saya bisa “hadir” di rumah pembuangan itu setiap saat? Saya menemukan satu ide kecil yang akhirnya meringankan langkah saya meninggalkan Ende. Ya, saya akan membuatkan sebuah brosur. Brosur buatan saya sendiri, brosur berisi ringkasan kisah tentang rumah pembuangan Bung Karno di Ende. Berisi juga beberapa reportase saya ke Nangaba, Kelimutu, Teluk Numba, dan lain-lain. “Udin, saya tidak melihat ada brosur di sini. Para pengunjung datang dan pergi tanpa bisa membawa selembar brosur pun. Bagaimana kalau saya buatkan brosur?” saya menawarkan kepada Udin sang penjaga.

Ya, Udin menerima dengan sangat baik. Sebab, sebagai situs yang dikelola pemerintah, statusnya yang honorer Kemendikbud, memang tak ada yang bisa dilakukannya kecuali bertugas sesuai tugasnya sebagai tenaga honorer penjaga situs rumah pengasingan itu. Ia juga mengakui, tidak adanya brosur, sehingga dirinya acap kewalahan untuk meladeni pertanyaan-pertanyaan para pengunjung. “Kalau ada brosur, tentu sangat baik,” sambutnya.

Begitulah. Dengan sedikit kebisaan menulis, memotret, mengoperasikan program pagemaker dan photoshop, kemudian memformatnya dalam bentuk PDF, jadilah brosur satu halaman bolak-balik dengan nuansa merah-putih. Saya mengemailnya ke percetakan langganan. Saat saya memposting tulisan ini, proses pencetakan sedang berlangsung. Insya Allah, seminggu lagi, brosur itu sudah ada di situs rumah pengasingan Bung Karno di Ende. Saya pun merasa tetap hadir di sana. Alhamdulillah. (roso daras)

Published in: on 1 Desember 2013 at 05:23  Comments (7)  
Tags: , , , , , ,

Tongkat Monyet Bung Karno

DSC04585Di satu sudut rumah pembuangan Bung Karno di Ende, Flores, terdapat boks kaca berisi dua buah tongkat. Ya, tongkat yang biasa digunakan Bung Karno. Bukan tongkat komando, tentunya, melainkan tongkat yang acap digunakan kaum lelaki tempo dulu. Fungsi tongkat itu bagi Bung Karno, tentu berbeda dengan fungsi tongkat sejenis jika digunakan lelaki lanjut usia.

Tongkat bagi lelaki uzur, berfungsi untuk membantu menyangga tubuh ketika berjalan kaki. Sebaliknya, tongkat bagi lelaki yang relatif masih muda, dan belum perlu tongkat penyangga, lebih berfungsi sebagai “properti”, penunjang penampilan. Bahkan zaman dulu, lelaki bertongkat tampak lebih bergaya. Bukankah Bung Karno lelaki yang bergaya?

Nah, dua tongkat milik Bung Karno, masih tesimpan utuh di sana, di salah satu sudut rumah pembuangannya di Ende. Satu tongkat digunakan saat Bung Karno berjalan-jalan di tengah kota. Satu lagi, tongkat yang selalu ia bawa ketika berjalan-jalan keluar kota Ende, seperti misalnya berpesiar ke Kelimutu, hendak berenang di sungai Nangaba, dan ke lokasi-lokasi lain jauh dari Ende, yang untuk melakukannya, Bung Karno harus mengajukan izin terlebih dahulu kepada polisi Hindia Belanda di Ende.

DSC04588Yang unik adalah tongkat yang Bung Karno gunakan setiap kali berjalan-jalan di dalam kota Ende. Pada kepala tongkat, terdapat pahatan terbentuk sosok binatang monyet, kera. Jika ia bertemu orang-orang Belanda, atau cecunguk-cecunguk Belanda, Bung Karno mengarahkan kepala tongkatnya ke mereka. Demikian juga manakala Bung Karno terlibat pembicaraan dengan mereka, maka ujung tongkat diacung-acungkan ke Belanda-Belanda itu (atau para cecunguknya). “Sesungguhnya, kamu tak lebih dari seekor monyet,” begitu mungkin pikir Bung Karno. (roso daras)

Published in: on 9 Oktober 2013 at 00:11  Comments (3)  
Tags: , ,

Indahnya Kelimutu

IMG-20131001-01263Pintu gerbang masuk ke kawasan Taman Nasional Kelimutu.

IMG-20131001-01265Jalan mendaki ke Gunung Kelimutu.

IMG-20131001-01266Ambil arah kiri… Kawah hijau dan biru bisa dilihat dari atas tiang petunjuk ini. Lihat jejak pendakian pengunjung. Jika beruntung, bisa sampai ke atas menikmati sensasi keindahan kawah dua warna (hijau dan biru cerah). Sebaliknya jika Anda kurang beruntung, akan langsung dipergoki petugas jaga yang segera menghardik dan mengusir Anda turun. Maksudnya baik, supaya Anda selamat dan tidak tergelincir masuk kawah…..

IMG-20131001-01268Alhamdulillah, saya beruntung bisa mendaki ke “rute terlarang” tadi dan kebetulan tidak ada petugas jaga, sehingga bisa mendapatkan pemandangan yang sangat-sangat indah ini, dari bibir kawah berwarna hijau.

IMG-20131001-01296Ini kawah dua warna dari sudut  yang lain. Satu kawah lagi yang berwarna hitam, terletak cukup jauh dari kedua kawah ini. Nanti Anda akan menyaksikannya.

IMG-20131001-01353Masih pemandangan kawah dua warna, dari sudut pengambilan bibir kawah yang berwarna biru  cerah.

IMG-20131001-01375IMG-20131001-01380Jalan mendaki ke puncak. Di atas (tampak kecil) monumen berupa tugu. Dari puncak sana, kita bisa memandang tiga kawah beda warna. Menengok ke arah kanan kita melihat kawah dua warna, dan menengok ke kiri, melihat satu kawah yang berwarna hitam, seperti foto di bawah ini.

IMG-20131001-01383Inilah kawah berwarna hitam. Masyarakat setempat percaya, Bung Karno pernah menuruni tebingnya, dan “nyemplung” ke kawah ini. Ketiga kawah, oleh masyarakat setempat sangat disakralkan.

IMG-20131001-01384Tugu di puncak Kelimutu. Dari sini, ke mana pun pandangan ditebar, yang tampak hanya keindahan dan keindahan. Tentu bukan suatu kebetulan, jika kemudian Bung Karno sang pecinta keindahan itu dibuang ke Ende. Alam Ende yang begitu indah, adalah spirit bagi Bung Karno untuk tidak berhenti berpikir. Memikirkan “Indonesia merdeka”. (roso daras)

Published in: on 8 Oktober 2013 at 04:22  Comments (2)  
Tags: , ,